Cara Menghilangkan Jamur pada Kaca dan Badan Mobil

27 September 2021

Cara Menghilangkan Jamur pada Kaca dan Badan Mobil

Sulit rasanya untuk terhindar sepenuhnya dari noda air saat mengendarai mobil. Entah karena hujan, banjir, atau melewati genangan, hal tersebut sering kali menciptakan noda air atau water spot pada kaca dan bodi mobil. Alhasil, tampilan mobil pun jadi cenderung kusam. Itulah kenapa Anda disarankan untuk segera menanganinya.

 

Jangan dibiarkan terlalu lama karena noda air tersebut berisiko menyebabkan jamur kaca atau bodi mobil. Kabar baiknya, ada sejumlah cara khusus yang dapat Anda lakukan untuk menghilangkan jamur mobil tersebut. Tidak perlu sampai harus mendatangi salon apalagi bengkel mobil untuk menghilangkan jamur kaca pada mobil. Cari tahu cara-caranya di bawah ini yang bisa dicoba di rumah!

 

Cuci bersih mobil setelah terkena hujan

Pada musim hujan, biasanya mobil akan cenderung lebih kotor dari biasanya. Tetesan air hujan yang mengering pada mobil inilah yang menimbulkan noda air atau water spot. Untuk menghindari hal tersebut, segera cuci bersih mobil Anda setelah terkena hujan. Gunakan sabun atau sampo khusus mobil dengan kadar busa rendah untuk mencegah timbulnya noda pada mobil.

 

Sebagai langkah antisipasi, Anda juga disarankan untuk melakukan waxing mobil secara berkala sekitar satu bulan sekali. Waxing membantu melindungi lapisan bodi mobil Anda. Dengan adanya perlindungan tersebut, air hujan pun tidak akan mudah menempel pada lapisan cat mobil sehingga risiko jamur mobil dapat diminimalisir.

 

Lap mobil sampai kering

Setelah mencuci mobil, pastikan Anda mengeringkan seluruh bagian badan mobil, termasuk area kaca. Gunakan spons atau kain lembut untuk benar-benar mengeringkannya. Hindari membiarkan air mengering dengan sendirinya. Air mengering inilah yang kerap menyebabkan timbulnya noda air atau water spot. Bukannya bersih, bisa-bisa noda tersebut justru menimbulkan jamur pada kaca maupun bodi mobil kesayangan Anda.

 

Gunakan pasta gigi

Menghilangkan jamur pada kaca dan body mobil akibat noda air ternyata juga bisa dilakukan dengan bantuan pasta gigi. Gunakan pasta gigi berwarna putih dan siapkan kain katun untuk lap. Kain katun memiliki tekstur yang cenderung agak keras sehingga dapat membantu mengangkat waterspot pada body mobil secara optimal.

 

Caranya sangat mudah. Pastikan terlebih dulu tidak ada debu maupun kotoran menempel pada area bodi mobil yang akan dibersihkan. Lalu, basahi sedikit ujung kain katun dan oleskan pasta gigi pada kain.

 

Gosokkan kain tersebut pada bagian mobil yang memiliki noda air. Lakukan secara berulang-ulang dan dengan sedikit penekanan. Kemudian, bilas dengan air bersih dan keringkan menggunakan kain lembut. Ulangi tahapan tersebut untuk mendapatkan hasil maksimal.

 

Soda untuk membersihkan kaca mobil

Bagi yang menyimpan soda di rumah, Anda juga bisa menggunakannya untuk menghilangkan jamur kaca pada mobil. Siapkan satu botol soda murni dan dua kain bersih untuk lap. Kain pertama akan digunakan untuk dituangkan soda, sedangkan kain berdua untuk mengeringkan kaca mobil.

 

Caranya mirip seperti penggunaan pasta gigi pada poin sebelumnya. Tuangkan soda secukupnya pada kain pertama, lalu gosokkan pada kaca mobil yang memiliki noda jamur. Jika jamur kaca telah terangkat, bilas kaca dengan air bersih dan keringkan menggunakan kain kedua yang telah Anda siapkan. Pastikan soda tersebut tidak mengenai bodi mobil karena beresiko merusak lapisan cat.

 

Water Spot remover

Kini telah tersedia cukup banyak jenis produk penghilang noda air penyebab jamur kaca maupun jamur mobil. Produk ini umumnya disebut pula dengan water spot remover. Anda bisa mendapatkannya dengan mudah di berbagai toko otomotif. Penggunaannya pun cukup mudah, Anda hanya perlu menyemprotkan water spot remover ke bagian mobil yang memiliki noda air. Gosok dengan kain hingga noda tersebut hilang, lalu gosok kembali menggunakan kain microfiber kering.

 

Timbulnya noda air atau water spot pada kaca dan bodi mobil memang cukup merepotkan. Untungnya, masalah tersebut dapat diatasi dengan melakukan berbagai cara yang disebutkan di atas. Kuncinya adalah tidak mendiamkan noda tersebut begitu saja untuk menghindari timbulnya jamur pada kaca dan bodi mobil. Dengan begitu, mobil kesayangan Anda pun akan terlihat bersih, enak dilihat, dan nyaman dikendarai.