Nissan di Indonesia memperkenalkan “ELEVATE EXCITEMENT” - fokus pada teknologi, kenyamanan serta pengalaman baru dalam berkendara

19 Januari 2023

Nissan di Indonesia memperkenalkan “ELEVATE EXCITEMENT” - fokus pada teknologi, kenyamanan serta pengalaman baru dalam  berkendara

·      Nissan hadirkan The All-New Nissan Leaf, New Nissan Kicks e-POWER dan Nissan New Terra VL 2.5 4x4 generasi terbaru berteknologi inovatif yang memastikan pengalaman berkendara dengan keseruan dalam setiap perjalanan.

·      Nissan berambisi mendekatkan teknologi elektrifikasi kepada masayarakat Indonesia sebagai solusi mobilitas masa depan.

·      Sejarah panjang Indomobil Group berkiprah di industri otomotif tanah air, pastikan layanan purna jual yang memberikan ketenangan bagi pelanggan  


JAKARTA, Indonesia (19 Januari 2023) – Nissan Indonesia hari ini menggelar Media Gathering untuk memperkenalkan tagline terbaru Nissan Indonesia - ELEVATE EXCITEMENT - serta memberikan kesempatan kepada sejumlah media di Jakarta untuk mencoba sederetan produk terkini Nissan.


The All-New Nissan Leaf, New Nissan Kicks e-POWER serta Nissan New Terra VL 2.5 4x4 yang dihadirkan pada kesempatan tersebut, mengusung teknologi inovatif Nissan untuk memastikan pengalaman berkendara penuh dengan keseruan.


Tan Kim Piauw, Chief Executive Officer, PT Nissan Motor Distributor Indonesia mengatakan, “Tagline ELEVATE EXCITEMENT’ yang kami perkenalkan pada hari ini menunjukkan ambisi dan komitmen Nissan untuk menghadirkan inovasi dalam berkendara yang dapat memperkaya kehidupan manusia. Menciptakan nilai-nilai unik yang dapat meningkatkan keseruan dan memperoleh pengalaman berbeda bagi setiap individu dalam berkendara, dengan elektrifikasi sebagai strategi inti. Kami percaya bahwa cara pandang Nissan akan mengubah cara masyarakat di Indonesia dalam beraktifitas sehari-hari dan menikmati kehidupan lebih bermakna.” 


Selain terus menerus menjaga kepercayaan yang diberikan konsumen melalui berbagai program kepedulian pelanggan, komitmen Nissan terkait Elevate Excitement dapat dirasakan di dalam produk-produk baru yang mengusung berbagai teknologi terkini termasuk teknologi Battery Electric Vehicle (BEV) di Nissan Leaf, teknologi e-POWER di Nissan Kicks, 360-degree safety shield teknology yang menggabungkan sederet fitur-fitur keselamatan (safety technology) dan teknologi kenyamanan (convenience technology).


Teknologi elektrifikasi - melalui Nissan EV dan Nissan e-POWER sudah terbukti selama bertahun-tahun. Kendaraan tanpa emisi, Nissan LEAF merupakan perwujudan dari Nissan Intelligent Mobility, yang merupakan filosofi Nissan untuk mengubah cara mobil dikemudikan, ditenagai, dan diintegrasikan ke dalam masyarakat. Teknologi elektrifikasi melalui EV, menegaskan keahlian dan pengalamanNissan dalam mengembangkan teknologi kendaraan listrik sejak tahun 1950. Nissan Leaf masuk ke Indonesia pada pertengahan tahun 2021 dan merupakan wujud dari komitmen Nissan untuk mendukung mobilitas elektrifikasi di Indonesia.


e-POWER, merupakan keunikan yang hanya dimiliki oleh Nissan. Nissan e-POWER pada prinsipnya adalah sebuah mobil listrik yang memiliki sumber daya listriknya sendiri, yakni mesin pembakaran dalam (internal combustion engine) sebagai generator. Itu sebabnya, pengendara Nissan e-POWER tidak perlu khawatir akan kehabisan daya listrik di tengah perjalanan. Mesin pembakaran dalam yang disandang Nissan e-POWER sangat efisien dalam mengonsumsi bahan bakar minyak karena hanya berfungsi untuk mengisi daya listrik baterai, dan tidak terhubung dengan roda. Penggerak roda 100 persen didapat dari motor listrik.


Safety technology – teknologi yang memberikan rasa aman bagi konsumen dengan 360-degree Safety Shield Nissan yang canggih yang mengkombinasikan beberapa radar untuk membuat sebuah sistem proteksi, seperti Intelligent Forward Collision Warning yang bekerja sama dengan Intelligent Forward Emergency Braking untuk mencegah potensi kecelakaan. Memberikan pengalaman berkendara yang bebas dari rasa khawatir, sehingga keseruan perjalanan dapat dinikmati dengan maksimal.


Convenience technology – teknologi yang memberikan kenyaman dan kemudahan bagi konsumen seperti e-Pedal, teknologi terdepan dari Nissan Intelligent Driving, yang fungsi utamanya adalah untuk meningkatkan kenyamanan saat berkendara. Memungkinkan pengemudi memulai berkendara, akselerasi, deselerasi, dan berhenti dengan hanya menggunakan satu pedal untuk menambah atau mengurangi tekanan pada pedal gas. Ketika pedal akselerator dilepaskan sepenuhnya, rem regeneratif dan friksi akan bekerja secara otomatis, membuat mobil berhenti total.


Nissan merupakan produsen mobil yang memiliki sejarah panjang di industri otomotif dunia dan juga di Indonesia. Nissan hadir melalui Indomobil Group pada sekitar tahun 1990. Merek yang sudah terbukti melalui reputasi dan pencapaian di Indonesia serta kepercayaan terhadap Jepang sebagai negara asalnya.


Nissan Ambition 2030 merupakan visi jangka panjang Nissan untuk memastikan agar konsumen meningkatkan level “excitement” dalam berkendara melalui kendaraan berbasis listrik. Nissan berinvestasi di masa depan dengan elektrifikasi sebagai strategi inti. Pada tahun 2026 Nissan akan melakukan menanamkan dana sebesar 2 trilyun yen untuk elektrifikasi kendaraan sehingga pada tahun 2030 dapat diluncurkan 23 model baru kendaraan listrik termasuk diantaranya 15 kendaraan murni listrik atau BEV.


Memberikan kenikmatan berkendara penuh keseruan dengan pengalaman tersendiri bagi pengendaranya, line-up produk EV masa depan Nissan akan semakin beragam, hemat biaya energi dengan performa EV yang responsif, lebih ramah lingkungan serta inovasi teknologi yang hanya dimiliki oleh Nissan sebagai perintis inovasi. Diharapkan dengan demikian peran kendaraan listrik dapat mencapai lebih dari 50% dari seluruh penjualan Nissan di dunia.

 

ELEVATE EXCITEMENT tidak hanya dirasakan pada produk-produk dan teknologi yang dihadirkan oleh Nissan Indonesia, tetapi juga dirasakan hingga layanan purna jual Nissan Indonesia. Mengawali tahun 2023, Nissan Indonesia memperkenalkan janji layanan after-sales yang diberikan kepada pelanggan yang disebut “TRUST NISSAN”. Melalui janji layanan ini, Nissan Indonesia memberikan layanan seperti

·      Layanan Emergency Roadside Assistance (ERA) dan Call Center siap 24 jam

·      Service Advisor dan Teknisi yang memiliki sertifikasi Nissan Global

·      Garansi Parts hingga 20.000 kilometer per tahun

·      Garansi Pekerjaan atau Jasa hingga 1.000 kilometer per 14 hari.


Dengan “TRUST NISSAN” konsumen Nissan akan bisa berpetualang merasakan keseruan berkendara menggunakan mobilnya tanpa rasa khawatir karena layanan after-sales Nissan siap setiap saat untuk membantu.



Untuk informasi terbaru tentang Nissan, kunjungi www.nissan.co.id dan ikuti media sosial kami di Facebook (@NissanZoneIndonesia) dan Instagram (@NissanID).