Posisi Tangan 9 dan 3 atau 10 dan 2?
Bagaimana posisi tangan Anda saat mengemudi mobil? Di posisi tangan 9 dan 3 atau 10 dan 2? Posisi tangan memang menentukan bagaimana seorang pengemudi mengendalikan kendaraannya, dengan tujuan utama yaitu performa mengemudi yang optimal serta aman. Namun hingga saat ini, masih banyak perdebatan yang membicarakan mana posisi yang lebih baik, 9 dan 3 atau 10 dan 2.
Faktanya, lebih dari 95% pengendara di jalan raya menggunakan pedoman posisi 10 dan 2 dan posisi lain yang dianggapnya nyaman. Alasannya, posisi tersebut merupakan posisi yang diajarkan waktu dulu belajar mobil. Sayangnya, posisi 10 dan 2 saat ini dianggap kurang sesuai dengan model mobil zaman sekarang. Saat ini, tangan seharusnya diletakkan di posisi 9 dan 3 agar kontrol kemudi tetap optimal. Mengapa?
Menyesuaikan Airbags
Penggunaan posisi tangan 10 dan 2 sebenarnya memang sudah diterapkan di sekolah-sekolah mengemudi sejak dulu. Namun karena adanya perkembangan teknologi pengamanan mobil dalam bentuk airbags, posisi tersebut sudah mulai ditinggalkan. Ketika tangan berada di posisi 10 dan 2, 11 dan 1 atau bahkan 12, posisi ini akan menghalangi keluarnya airbags dari tempat penyimpanan. Bahkan, ada risiko tangan akan terluka.
Bayangkan bila airbags yang keluar dengan kecepatan tinggi menghempaskan tangan Anda dan langsung mengenai wajah. Posisi tangan 10 dan 2 akan membuat Anda terluka, apalagi ketika Anda menggunakan jam tangan. Tentu hal ini tidak bisa dihindari.
Menjaga Keseimbangan
Posisi 9 dan 3 merupakan posisi yang seimbang menuju dari atas ke bawah dan dari sisi satu ke sisi lain. Tangan Anda akan senantiasa seimbang dan memudahkan Anda untuk melakukan manuver penghindaran ketika terjadi hal yang tak terduga. Bila dibandingkan dengan posisi 10 dan 2, Anda akan butuh lebih banyak gerakan ketika memutar kemudi ke sisi sebelah. Hal ini tentu membuat kemudi jadi kurang seimbang.
Perputaran Kemudi Ketika Berbelok
Mempertahankan tangan di posisi 9 dan 3 akan memberikan perputaran yang lebih optimal tanpa menggerakkan tangan terlalu sering. Hal ini akan memberikan Anda kesempatan untuk mengemudi secara efisien. Selain itu, dengan posisi ini Anda jadi paham bagaimana posisi lurus mobil Anda sehingga akan mudah memperkirakan gerakan setelah berbelok. Itu belum termasuk kesigapan Anda ketika menghindari sesuatu di depan kendaraan yang muncul tiba-tiba dan berpotensi menyebabkan kecelakaan.
Menentukan Kenyamanan
Posisi 9 dan 3 adalah posisi yang paling nyaman dan aman ketika mengemudi. Dalam posisi tersebut, selama posisi setir sesuai dengan tubuh, otot bisep dan pundak Anda akan tetap rileks. Posisi tangan yang terlalu tinggi akan menyebabkan tangan cepat lelah dan cara mengemudi Anda jadi lebih sulit.
Jadi jelas sudah mengapa posisi 9 dan 3 adalah posisi yang paling sesuai diterapkan ketika mengemudi mobil keluaran paling baru. Seperti ketika Anda mengendarai Nissan Elgrand, selain memberikan keamanan dalam setiap perjalanan, juga dapat mempertahankan kenyamanan pengemudi saat berkendara. Hal ini bisa dilihat dari roda kemudi dengan desain yang nyaman dan mendukung posisi 9 dan 3. Belum lagi ditambah dengan berbagai tombol fungsional yang semakin memudahkan Anda mengendarai Nissan Elgrand ke mana pun tujuan Anda.